Pimpin Apel Rutin, Sulung: Kinerja Jajaran Kunci Keberhasilan Tugas Bawaslu
|
Ponorogo (ponorogo.bawaslu.go.id) Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Ponorogo, Sulung Muna Rimbawan mengatakan bahwa salah satu kunci keberhasilan lembaga pengawas Pemiliu adalah kinerja jajaran sekretariat yang maksimal.
Hal tersebut ia ungkapkan saat memimpin apel rutin yang diikuti oleh pimpinan dan jajaran sekretariat Bawaslu Ponorogo, Senin pagi (22/8/2022).
"Bawaslu ini mengemban tugas yang sangat besar yakni mengawal penegakan hukum Pemilu yang adil dan bekepastian hukum, dengan tugas tersebut Bawaslu tidak dapat bekerja secara maksimal tanpa dukungan penuh dari pegawai kesekretariatan." Ungkapnya.
Lebih lanjut pria yang membidangi Divisi Hukum, Humas dan Data Informasi ini menambahkan dalam Undang-undang 7 Tahun 2017 secara jelas mengatur bahwa untuk mendukung kelancaran tugas dan wewenang lembaga Bawaslu dibentuklah kesekretariatan. Untuk itu ia berharap jajaran sekretariat Bawaslu Ponorogo dapat menunjang tugas pengawasan Pemilu sesuai pembagian atau jobdisk masing-masing.
"Mari bersama kita menjalankan tugas dengan gembira dan penuh tanggung jawab, demi terwujudnya visi lembaga yakni terwujudnya Bawaslu sebagai lembaga pengawal terpercaya dalam penyelenggaraan Pemilu demokratis, bermartabat, dan berkualitas." Terangnya.
Sebagai informasi, apel rutin ini turut dihadiri oleh seluruh pimpinan Bawaslu, Muh.Syaifulloh, Widi Cahyono, Juwaini dan Marji Nurcahyono serta seluruh jajaran sekretariat di lingkungan Bawaslu Ponorogo. (Humas).