Terima Kunjungan Fakultas Syariah IAIN, Bawaslu Ponorogo Siap Berkolaborasi
|
Ponorogo (ponorogo.bawaslu.go.id) Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Ponorogo menerima kunjungan silaturahmi jajaran Fakultas Syariah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo, Kamis siang (10/2/2022).
Dalam pertemuan yang berlangsung santai dan hangat tersebut, Fakultas Syariah IAIN yang diwakili oleh Dr. Ahmad Junaidi, M.H.I. , Martha Eri Safira, M.H., serta Nugroho Noto Diharjo, M.E. ditermia oleh Ketua Bawaslu Ponorogo, Muh.Syaifulloh serta Kordiv Pengawasan dan Hubal, Juwaini.
Ahmad Junaidi mengungkapkan, bahwa kedatangannya bersama tim ke Bawaslu Ponorogo adalah untuk menjajaki kerjasama dengan Bawaslu terkait implementasi Tri Darma Perguruan Tinggi serta sebagai upaya untuk turut meningkatkan kualitas Demokrasi di Ponorogo.
"Melalui kerjasama ini nantinya kami harap mahasiswa dan jajaran kami berkesempatan untuk magang atau melakukan penelitian di lembaga Bawaslu." Ungkapnya.
Pihaknya pun menambahkan, kedepannya siap untuk melakukan penandatangan nota kesepakatan (MoA) dengan Bawaslu terkait kerjasama tersebut.
Sementara Muh.Syaifulloh, Ketua Bawaslu Ponorogo mengatakan bahwa Bawaslu sebagai lembaga Negara yang bertugas mengawasi Pemilihan Umum, sebagaimana diamatkan pada UU Nomor 10 Tahun 2016 dan UU Nomor 7 Tahun 2017 juga punya tanggung jawab meningkatkan keterlibatan masyarakat dalam mengawasi proses Pemilu.
Dengan demikian Bawaslu sangat terbuka untuk melakukan kerja sama dan kolaborasi dengan pihak luar, termasuk perguruan tinggi, sekolah serta lembaga-lembaga terkait lainnya.
"Mengembangkan pengawasan partisipatif membutuhkan kolaborasi berbagi pihak, kami sangat terbuka dengan kerjasama ini." Pungkasnya. (Humas).
Kunjungan jajaran Fakultas Syariah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) di Kantor Bawaslu Ponorogo, Kamis siang (10/2/2022).