Lompat ke isi utama

Berita

Rahmat Bagja: Bagi Perempuan, Pekerjaan dan Keluarga Satu Kesatuan

Ponorogo (ponorogo.bawaslu.go.id) Pekerjaan dan keluarga bagi perempuan merupakan suatu hal yang tidak dapat dipisahkan, hal itu juga membantu wanita untuk berinovasi dalam kehidupannya,  demikianlah kutipan kalimat yang disampaikan Anggota Bawaslu Republik Indonesia, Rahmat Bagja.

Dan menurutnya fasilitas ruang khusus laktasi merupakan tempat yang diharapkan sebagai upaya untuk memfasilitasi kebutuhan kaum perempuan di ruang publik serta mengurangi stigma diskriminasi terhadap kaum wanita.

“Dalam UU kesehatan dan UU perlindungan hak ini adalah hak yang diberikan negara pada semua warga negara yang meyusui, baik ibunya maupun anaknya.” Ungkapnya saat memberikan sambutan via vidcon pada launching Pojok Laktasi Bawaslu Jawa Timur, Selasa (21/3).

Bagja pun mengapresiasi langka Bawaslu Provinsi Jawa Timur atas pencanangan ruang laktasi di kantor sekretariat Bawaslu Kabupaten/Kota se Jawa Timur. “Kedepan kita harapkan generasi Indonesia lebih baik lagi dan generasi ini salah satunya dilahirkan oleh perempuan-perempuan yang bekerja dan aktif dalam penyelenggaraan demokrasi di Badan Pengawas Pemilu.” Pungkasnya.

Baca juga : Hari Kartini, Dewi Pettalolo: Perempuan Jangan Jadi Beban

Editor : Muchtar, Fotografer : Hendra.

Tag
Berita