Lompat ke isi utama

Berita

Sinergitas Pengawasan, Ketua Bawaslu Ponorogo Hadiri Apel Siaga Operasi Mantap Praja Semeru 2024

apel

M. bahrun Mustofa, Ketua Bawaslu Ponorogo hadiri Apel Siaga dan Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) dalam rangka pengamanan Pilkada serentak 2024 bertempat di Alun-Alun Ponorogo.

Ponorogo, Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Ponorogo - Seluruh komponen bangsa tentunya harus berpartisipasi penuh guna menyukseskan Pilkada 2024, gelaran Pilkada pada tahun ini memiliki kompleksitas tersendiri karena dilaksanakan secara serentak dengan rentang waktu antar tahapan yang berdekatan, wilayah yang luas, geografis yang beragam, serta melibatkan jumlah pemilih yang besar secara serentak seluruh Indonesia. Pada hari Senin, tanggal 19 Agustus 2024 menjadi momentum penguatan sinergitas pengawasan Pilkada 2024 dengan dimulainya Operasi Mantap Praja Semeru 2024 di wilayah hukum Kabupaten Ponorogo dengan digelarnya gelar pasukan sekaligus peragaan Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) yang diperagaan oleh personel gabungan TNI-Polri, Pemerintah Daerah, KPU Ponorogo dan Bawaslu Kabupaten Ponorogo bertempat di Alun-alun Ponorogo.

Apel dipimpin langsung oleh Kapolres Ponorogo, AKBP Anton Prasetyo, S.H, S.I.K, M.Si.. yang melibatkan personel gabungan yang terdiri dari TNI, Polri, Satpol PP, Damkar, Dinas Perhubungan dan Instansi terkait lainnya.

Dalam arahanya kepada seluruh Peserta Apel menyampaikan bahwa pengamanan penyelenggaraan tahapan Pilkada selama 135 hari, terhitung sejak diberlakukan mulai tangal 19 Agustus 2024 hari ini sampai dengan 31 Desember 2024 mendatang.“Polres Ponorogo mengantisipasi dan menganalogikan berbagai kesiapan, baik itu personel maupun sarpras yang digunakan, yang dimungkinkan terjadi di setiap tahapan Pilkada,” Tegas beliau.

ketuaa

M. Bahrun Mustofa, Ketua Bawaslu Kabupaten Ponorogo yang hadir langsung dalam kegiatan tersebut menyampaikan bahwa Bawaslu Ponorogo mengapresiasi kegiatan apel dan gelar pasukan oleh Polres Ponorogo. "Bawaslu Kabupaten Ponorogo mengapresiasi kegiatan apel dan gelar pasukan bertajuk Sispamkota ini sebagai wujud kesiapsiagaan semua pihak dalam menjaga kondusifitas tahapan-tahapan Pilkada di Kabupaten Ponorogo" Ujarnya.

Polres Ponorogo menyiapkan 635 personel pada pelaksanaan Operasi Mantap Praja Semeru 2024. Jumlah tersebut belum termasuk tambahan pengamanan dari TNI sebanyak 240 personel, anggota Linmas, serta sejumlah OPD terkait di Pemkab Ponorogo serta 1 SSK dari Brimob Polda Jatim.

Giat gelar pasukan dirangkaiakan dengan peragaan Sispamkota tersebut sebagai wujud kesiapsiagaan dalam menghadapi tahapan Pilkada 2024 seluruh elemen di Kabupaten Ponorogo serta sebagai bentuk komitmen dalam memastikan seluruh tahapan Pilkada di Kabupaten Ponorogo agar berjalan lancar, aman dan damai. Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur dan Bupati dan Wakil Bupati Ponorogo tahun 2024 akan dilaksanakan tanggal 27 November 2024. (Humas)

Humas Bawaslu Ponorogo