Kehumasan Bawaslu Ponorogo Raih Penghargaan Terbaik Se-Jatim
|
Ponorogo (ponorogo.bawaslu.go.id) Keseriusan dalam pengelolaan kehumasan dan hubungan antar lembaga yang dijalin oleh Bawaslu Kabupaten Ponorogo mendapat apresiasi dari Bawaslu Jawa Timur.
Hal tersebut bersamaan dengan agenda Rapat Evaluasi Kinerja Penyelenggara dan Penyelenggaraan Pemilu tahun 2019 bersama dengan KPU se Jawa Timur, di Surabaya, Sabtu (2/11).
Award diberikan oleh ketua DKPP Dr. Haryono didampingi oleh Purnomo Pringgodigdo Kordiv Hukum dan Kordiv Kehumasan Bawaslu Jawa Timur Nur Elya Anggraeni.
Dijelaskan oleh Juwaini Kordiv Humas, bahwa apresiasi ini adalah hasil dari kerja keras tim kehumasan Bawaslu Kabupaten Ponorogo dalam mengabarkan segala giat isu dan kerjasama dengan berbagai pihak dalam ikut mengawal pelaksanaan Pemilu 2019. Tidak hanya dalam pemberitaan berbasis text berupa produk berita di majalah Bawaslu dan media sosial, tapi inovasi dalam bentuk video maupun suara juga terus ditampilkan dengan format semenarik mungkin.
Harapannya bahwa humas sebagai beranda atau teras terdepan dari Bawaslu bisa lebih optimal dalam penyampaian informasi maupun pencerahan kepada masyarakat.
"Inovasi akan terus kita lakukan untuk semakin mendekatkan Bawaslu dengan mitra kerja instansi, pers juga masyarakat. Khususnya dalam ikut ambil bagian dalam pelaksanaan pemilihan 2020 mendatang" Ungkap Juwaini.
Penghargaan ini sekaligus melengkapi capaian Bawaslu Kabupaten Ponorogo yaitu menjadi peringkat 2 pada lomba foto story pengawasan Pemilu 2019.
Editor : Muchtar, Foto : Dokumen Bawaslu Kabupaten Ponorogo.