Optimalkan Pengawasan PDPB, Bawaslu Ponorogo Koordinasi dengan KPU Ponorogo
|
ponorogo.bawaslu.go.id - Berdasarkan Surat Edaran Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Republik Indonesia Nomor 29 Tahun 2025, Bawaslu Kabupaten Ponorogo melakukan kunjungan koordinasi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ponorogo tentang pengawasan penyusunan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) di Ruang Pertemuan KPU Kabupaten Ponorogo pada hari Rabu (18/06/2025).
Kunjungan tersebut di pimpin langsung oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Ponorogo , M. Bahrun Mustofa, S.Pd.I didampingi oleh Koodinator Divisi (Kordiv) Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat (PPH) Bawaslu Kabupaten Ponorogo, Miftachul Asror, S.Th.I serta staf Bawaslu. Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Komisioner KPU Kabupaten Ponorogo Amrul Sabrina Sulistya Putra dan Sekretaris KPU Kabupaten Ponorogo Zainal Arifin.
Daftar pemilih berkelanjutan (DPB) adalah proses pemutakhiran data pemilih secara rutin yang dilakukan oleh KPU (Komisi Pemilihan Umum) di tingkat kabupaten/kota. Tujuan DPB adalah untuk menjaga akurasi dan validitas data pemilih, sehingga memudahkan proses pemutakhiran daftar pemilih menjelang Pemilu/Pemilihan berikutnya.
Miftachul Asror, S.Th.I menyampaikan sebagaimana yang diatur dalam Surat Edaran Bawaslu RI Nomor 29 Tahun 2025 tentang pelaksanaan pengawasan aktif dan pencegahan pelanggaran dalam pemutakhiran data pemilih.
"Dalam pelaksanan pengawasan PDPB ini Bawaslu Ponorogo juga akan melakukan uji petik agar data PDPB ini dapat komprehensif dan akurat dan bertujuan untuk meningkatkan akurasi data pemilih dan memastikan proses PDPB berjalan optimal," tegasnya
"Pentingnya sinergi dan kolaborasi seluruh pihak dalam menjaga akurasi data pemilih, menuju tahapan pemilu yang lebih baik dan demokratis," tambahnya.
Diharapkan dengan kunjungan koordinasi ini dapat memperkuat basis data pemilih yang akurat dan komprehensif dalam mencegah muncul permasalahan seperti pemilih data ganda atau masyarakat tidak bisa memilih pada Pemilu mendatang. (Humas)
Humas Bawaslu Kabupaten Ponorogo